Jumat, 15 Oktober 2010

Keyboard Disco

Pada jenis Keyboard standar, pastinya terdapat 3 buah lampu led di bagian kanan atas. Lampu led tersebut merupakan indikator dari NumLock, CapsLock, dan ScrollLock. Kode berikut ini akan membuat ketiga lampu led tersebut kedap-kedip seperti lampu disco.

Buat sebuah Project baru dengan sebuah Form didalamnya. Tambahkan 1 kontrol Timer (Enabled=True; Interval=100) ke dalam Form tersebut.

[ VB 6.0 ]
Di bagian '(Declarations)' dari Form ketikkan :
Dim SH As Object
Di bagian 'Form_Load' ketikkan :
App.TaskVisible = False
Me.Hide
Set SH = CreateObject("WScript.Shell")
Lalu di bagian 'Timer1_Timer' ketikkan :
Randomize
Select Case CInt(Rnd() * 2)
Case 0: SH.SendKeys ("{NUMLOCK}")
Case 1: SH.SendKeys ("{CAPSLOCK}")
Case 2: SH.SendKeys ("{SCROLLLOCK}")
End Select


[ VB .NET ]
Di bagian '(Declarations)' dari Form ketikkan :
Dim SH As Object = CreateObject("WScript.Shell")
Di bagian 'Form1_Shown' ketikkan :
Me.Hide()
Lalu di bagian 'Timer1_Tick' ketikkan :
Randomize()
Select Case CInt(Rnd() * 2)
Case 0 : SH.SendKeys("{NUMLOCK}")
Case 1 : SH.SendKeys("{CAPSLOCK}")
Case 2 : SH.SendKeys("{SCROLLLOCK}")
End Select


[ VB Script ]
Buka Notepad dan ketikkan :
Set SH = CreateObject("WScript.Shell")
Do
Randomize
Select Case CInt(Rnd * 2)
Case 0
SH.SendKeys "{NUMLOCK}"
Case 1
SH.SendKeys "{CAPSLOCK}"
Case 2
SH.SendKeys "{SCROLLLOCK}"
End Select
WScript.Sleep 100
Loop
Simpan dengan ekstensi *.vbs, misalnya "disco.vbs"

Label: , , , , ,

0 Komentar:

Posting Komentar

Pengunjung yang baik selalu meninggalkan jejak berupa komentar. :)

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda